Mengenal BIN, Organisasi Pemerintah Non Kementerian yang Sudah Berganti Nama Enam Kali

Mengenal BIN, Organisasi Pemerintah Non Kementerian yang Sudah Berganti Nama Enam Kali

JawaPos.com – BIN merupakan Organisasi Pemerintah Non Kementerian yang suda ada sejak pendudukan Jepang di Indonesia.

BIN pada saat itu dibentuk oleh pendudukan Jepang sekalipun lingkupnya tidak sebesar pada saat ini.

Dikutip dari setkab.go.id sejarah Pada masa pendudukan Jepang, calon anggota BIN diharuskan bersekolah di Sekolah Intelijen Militer Nakano.

Pemerintah Indonesia membentuk BIN pertama kali setelah masa kemerdekaan dapat diraih tepatnya tahun 1945.

BIN yang dibentuk oleh Pemerintah Indonesia pada saat itu bernama Badan Istimewa.

Salah satu pemimpin Badan Istimewa pertama kali, bernama Zulkifli Lubis yang bekerja bersama 40 anggota lain yang termasuk manan anggota Pemuda Tanah Air (PETA).

Awal Mei tahun 1946, Badan Istimewa berganti menjadi Badan Rahasia Negara Indonesia (BRANI).

Baca Juga: Simpatisan KKB Diduga Masuk Jajarannya jadi Penyelenggara Pemilu, Bawaslu Gandeng BIN

Saat Tentara Nasional Indonesia dipimpin oleh T.B Simatupang, Brani berganti menjadi Badan Informasi Staf Angkatan Perang (BISAP).

Adanya Bisap membuat informasi tidak terpusat, terutama di tubuh militer

Presiden Soekarno akhirnya membentuk Badan Koordinasi Intelijen pada tahun 1958 dengan kepala Kolonel Laut Pirngadi

BKI mengalami perubahan nama kembali pada tahun 1959 yang berubah jadi Badan Pusat Intelijen, dengan kepala Dr. Soebandrio.

Pada masa kepemimpinan Soebandrio, BPI pengaruhnya sangat kuat dengan pertarungan ideologi antara Komunis dan Non Komunis di tubuh militer.

Setelah peristiwa pada tahun 1965, BPI kemudian diganti Satuan Tugas Intelijen (STI)  yang kepalai oleh Soeharto.

Anargya ITS Sabet Enam Gelar Juara di Formula Bharat Pi-EV 2023

Anargya ITS Sabet Enam Gelar Juara di Formula Bharat Pi-EV 2023

Tim Anargya ITS dengan kode tim E01 yang berkompetisi dalam Formula Bharat 7th Annual FSEV Concept Challenge (Pi-EV 2023) yang digelar secara daring di India

Kampus ITS, ITS News – Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) tak henti-hentinya menorehkan tinta emas di kancah internasional. Setelah tahun lalu berhasil meraih juara 2, kali ini tim Anargya ITS sukses menyabet lima gelar dan menduduki podium juara 1 dalam kompetisi Formula Bharat 7th Annual FSEV Concept Challenge (Pi-EV 2023).

Pi-EV 2023 sendiri merupakan ajang kompetisi tahunan berskala internasional yang diselenggarakan oleh Formula Bharat, di mana mahasiswa ditantang untuk mendesain, merancang, dan mensimulasikan sebuah mobil listrik formula. Tak hanya menilai dari desain teknik mobil, kompetisi ini juga menantang peserta dalam manajemen tim, pengadaan barang (procurement), hingga demonstrasi solusi teknis di area pacuan. Hasil kompetisi yang digelar secara daring ini diumumkan pada 29 Juli lalu.

Staf Tractive System and Controller Tim Anargya ITS Nalendra Nuswantoro menjelaskan, terdapat tiga kategori penilaian dalam perlombaan ini. Tim Anargya ITS berhasil mengamankan juara pertama Team Management Strategy, juara pertama Engineering Design Event, juara kedua Procurement Strategy, Best Battery Design, dan Best Powertrain Package. Melalui raihan lima gelar tersebut, Anargya ITS sukses membawa pulang juara pertama Overall Event. “Kami berhasil mengungguli 10 tim internasional lainnya,” ungkapnya bangga.

Purwarupa mobil listrik dari Tim Anargya ITS yang dilombakan dalam Formula Bharat 7th Annual FSEV Concept Challenge (Pi-EV 2023) secara daring

Selanjutnya, mahasiswa yang akrab disapa Ale ini menyebut, inovasi yang dibawa tim Anargya ITS dalam kompetisi yang diselenggarakan di India ini merupakan inovasi terbaru dengan beberapa pengembangan dari inovasi kompetisi sebelumnya. “Kami melakukan peningkatan performa dan keamanan mobil listrik sehingga lebih baik dari tahun lalu,” papar pemuda kelahiran 2003 itu.

Lebih lanjut, mahasiswa Departemen Teknik Elektro ini menerangkan beberapa pengembangan desain mobil listrik dari tahun sebelumnya. Antara lain peningkatan kecepatan maksimum mobil hingga 121 kilometer per jam yang disertai pasokan energi dari energy storage sesuai kualifikasi perlombaan Formula Society of Automotive Engineers (FSAE).

Tim Anargya ITS saat melakukan presentasi secara daring di hadapan juri dalam kompetisi Formula Bharat 7th Annual FSEV Concept Challenge (Pi-EV 2023)

Tak hanya itu, mobil rancangan Anargya ITS ini menggunakan teknologi regenerative braking yang mampu memanfaatkan kembali energi yang terbuang untuk mengisi ulang daya baterai kendaraan. Mobil juga dilengkapi sistem monitoring jarak jauh telemetry untuk memantau kondisi mobil secara akurat saat melaju. Guna meningkatkan performa, mobil rancangan Anargya ITS ini juga menambahkan cooling system dan sekring pada internal baterai.

Dalam proses pembuatan mobil secara keseluruhan, menurut Ale, tim Anargya ITS memiliki strategi tersendiri dalam mengelola tim. Antara lain media marketing, finance, sponsorship, human resource, hingga team structure yang dapat mengontrol kerja tim secara mikro. “Selain itu, dalam procurement atau pengadaan barang, tim kami juga meraih skor tinggi dalam manajemen pengadaan barang, clarity and consistency, dan alokasi anggaran,” beber Ale.

Tim Anargya ITS menempati juara pertama Overall Event dalam Formula Bharat 7th Annual FSEV Concept Challenge (Pi-EV 2023) yang digelar secara daring dari India

Terakhir, mahasiswa asal Nusa Tenggara Barat (NTB) tersebut berharap kesuksesan Anargya ITS dalam ajang Pi EV 2023 ini dapat membuat timnya terus belajar dan berkembang. Tak hanya itu, ajang ini juga merupakan batu loncatan Tim Anargya ITS dalam mempersiapkan berbagai perlombaan yang akan diikuti ke depannya. “Khususnya FSAE Japan 2023 yang akan diselenggarakan akhir Agustus nanti,” pungkasnya. (HUMAS ITS)

 

Reporter: Nurul Lathifah

Neymar Jr Diklaim Beri Dampak Besar Bagi PSG Dalam Enam Tahun Terakhir

Neymar Jr Diklaim Beri Dampak Besar Bagi PSG Dalam Enam Tahun Terakhir

Ligaolahraga.com –

Berita Sepak Bola: Agen pemain asal Brasil, Andre Cury, mengatakan bahwa para pemain seperti Lionel Messi dan Kylian Mbappe bergabung dengan Paris Saint-Germain karena pengaruh Neymar Jr. Pemain asal Brasil itu bergabung dengan Paris pada musim panas 2017 dari Barcelona dengan memecahkan rekor transfer dunia senilai €222 juta.

Meskipun kepindahannya merupakan transfer termahal dalam sejarah sepak bola, Andre Cury menganggap hal tersebut sepadan dengan apa yang didapat oleh Paris Saint-Germain, karena Neymar Jr telah memberikan keuntungan yang luar biasa bagi raksasa Ligue 1 dalam hal perekrutan pemain dan pemasaran mereka di masa depan.

“Semua yang telah diberikan (Neymar) kepada PSG tak ternilai harganya. Dia adalah pemain termurah dalam sejarah klub karena apa yang dia berikan kepada Paris di bidang pemasaran sangat luar biasa,” ujar Cury dilansir dari Sportskeeda.

“Jika Anda pergi ke belahan dunia mana pun, pasti ada seorang anak laki-laki dengan seragam PSG, dan mereka bahkan tidak tahu apa itu klub sebelumnya. Pada akhirnya Messi, Mbappe, Di Maria dan pemain-pemain lainnya tiba.”

“Dengan mengeluarkan Neymar dan Mbappe, kita tidak akan menemukan transaksi seratus juta atau lebih yang berjalan dengan baik di klub lain. Sebagian besar dari transaksi seperti itu tidak berjalan dengan baik.”

“Di Barcelona, tidak ada: (Ousmane) Dembele, (Antoine) Griezmann, (Philippe) Coutinho. Di Madrid: (Eden) Hazard, (Gareth) Bale kurang lebih. Di Atletico Madrid, mereka membayar €126 juta untuk Joao Felix dan €80 juta atau €90 juta untuk Thomas Lemar. Di Chelsea, mereka telah membayar banyak uang dan tidak mendapatkan apa-apa.”

Kylian Mbappe menyusul Neymar ke PSG pada bursa transfer yang sama (2017), sementara Lionel Messi bergabung dengan Parisians sebagai pemain bebas transfer empat tahun kemudian. Trio penyerang superstar ini bermain selama dua musim bersama untuk raksasa Ligue 1 tersebut.

Artikel Tag: Neymar Jr, Paris Saint-Germain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/neymar-jr-diklaim-beri-dampak-besar-bagi-psg-dalam-enam-tahun-terakhir

Operasi Pemisahan Bayi Kembar Siam Kaki Enam di NTB Sukses, Kini Karunia Dirawat di ICU

Operasi Pemisahan Bayi Kembar Siam Kaki Enam di NTB Sukses, Kini Karunia Dirawat di ICU

BANGKAPOS.COM – Operasi pemisahan bayi kembar siam kaki 6, Muhammad Karunia berjalan sukses di  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi Nusa Tenggara Barat Sabtu (5/8/2023).

Bayi berusia 9 bulan itu telah dipisahkan dari kembarannya yang lahir tanpa kepala.

Adapun operasi pemisahan membutuhkan waktu 12 jam dari jam 7 pagi. Sebanyak 16 dokter spesialis diturunkan untuk menangani kasus yang unik ini.

Kini bayi Karunia akan dirawat secara intensif di ruang ICU untuk mengetahui perkembangan dari hasil operasi pemisahannya.

Dilansir dari Tribun Lombok, ketua tim dokter operasi dr Poerwadi mengatakan, kondisi bayi kembar siam Muhammad Karunia ini unik karena sebelumnya belum ada kondisi bayi seperti ini, sehingga ini menjadi yang pertama baik, di NTB maupun daerah lain.

“Ini unik, belum ada yang seperti ini,” jelas dokter senior asal Surabaya tersebut.

Selain unik, proses operasi Karunia tergolong berat, bayi kembar siam tersebut memiliki organ tubuh yang saling berhubungan antara bagian tubuh yang normal dan parasitnya.

Sehingga tim dokter sempat kesulitan, untuk menemukan jalur beberapa organ tubuh. Diketahui bayi tersebut memiliki tiga ginjal, dua kantung kemih dan lubang anus yang kecil.

“Untuk saya ini yang paling rumit tapi alhamdulillah tidak menyangkut nyawa,” kata Poerwadi.

Poerwadi berpesan kepada ibu hamil di NTB, rutin USG sejak usia kehamilan masih dini, sehingga terdeksi secepat jika ditemukan adanya 2 janin dalam kandungan dan dipantau pertumbuhannya sempurna atau tidak. 

“Kalau ada, segera melaporkan ke pihak rumah sakit,” tegasnya.

Hal ini untuk mencegah terjadinya kembar siam yang memiliki resiko keselamatan yang tinggi.

Selain itu juga, untuk mempersiapkan langkah langkah yang akan ditempuh untuk menyelamatkan bayi yang ada di dalam kandungan.

“Apabila ada ibu hamil dengan kepala dua yang terdeteksi saat USG, laporlah ke RSUD Provinsi ini. Nanti akan dievaluasi apakah kembar terpisah atau kembar dempet,” tutupnya.

Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke Enam : Dewa United vs Persis Solo, Pembuktian Egy di Kandang Sendiri

Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke Enam : Dewa United vs Persis Solo, Pembuktian Egy di Kandang Sendiri

METROJAMBI.COM – Jadwal BRI Liga 1, klub sepak bola Dewa United akan menjamu Persis Solo dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024 pekan ke enam.

Pertandingan sepak bola antara Dewa United vs Persis Solo akan dilaksanakan pada hari Jum’at (4/8/2023) pukul 15.00 WIB, di Indomilk Arena Stadium, Kabupaten Tangerang, Banten.

Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan akan diuji bermain di kandang sendiri kala menjamu Persis Solo sore ini.

Baca Juga: Askab PSSI Tebo Berangkatkan Atlet Terbaik untuk Seleksi Pemain Jambi, di Porwil Sumatera XI Riau

Duel panas Dewa United vs Persis Solo akan terjadi pada pertadingan kali ini, sebab kedua tim sepak bola akan bersaing untuk meraih kemenangan demi mendapatkan torehan poin penuh (3 poin).

Diketahui saat ini Dewa United sedang membutuhkan 3 poin untuk mengamankan posisi mereka di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 musim 2023/2024.

Sementara ini posisi Dewa United digusur oleh Bali United yang baru saja menahan imbang Persib Bandung.

Baca Juga: Resep Kentang Mustofa yang Gurih Tahan Lama. Bisa Jadi Cemilan dan Lauk Cocok Buat Anak Kos

Sedangkan Persis Solo saat ini berusaha untuk keluar dari zona degradasi dan hanya membutuhkan 3 poin untuk menembus posisi tengah klasemen sementara
BRI Liga 1.

Andai saja Persis Solo mengalami kekalahan maka akan terlempar ke posisi 17 sehingga akan makin sulit keluar dari zona degradasi.

Dewa United dan Persis Solo sejauh ini telah bertemu sebanyak 4 kali dalam berbagai kompetisi resmi yang ada di Indonesia.

Baca Juga: Hasil Australia Open 2023 : Pramudya/Yeremia Kandas di Babak Perempat Final 

Dalam empat kali pertemuan tersebut, kedua tim saling mengantongi 1 kemenangan dan 2 kali berakhir dengan hasil imbang.

Dikutip MetroJambi.com dari berbagai sumber pada hari Jum’at (8/3/2023), berikut prediksi susunan pemain dan head to head antara Dewa United vs Persis Solo

Dewa United

Pelatih Jan Olde Riekerink

Formasi : 4-3-3
Prediksi starter kesebalasan : Sonny Stevens, Alta Ballah, Agung Mannan, Ady Setiawan, Risto Mitrevski, Dimitrios Kolovos, Theo Numberi, Ricky Kambuaya, Egy Maulana Fikri, Alex Martins, dan Majed Osman

Persis Solo

Pelatih Leonardo Medina

Formasi : 3-5-2
Prediksi starter kesebalasan : Gianluca Pandeynuwu, Eky Taufik, Rian Miziar, Jaimerson Xavier, Moussa Sidibe, Sutanto Tan, Faqih Maulana, Alexis Messidoro, Shulton Fajar, Fernando Rodriguez, serta Ramadhan Sananta

Baca Juga: Lewat Setengah Tahun, Polisi Belum Tetapkan Tersangka Kasus Kecelakaan yang Tewaskan Dua Pekerja di PetroChina