Hasil China Open 2023 – Pulangkan Duo Unggulan India, Fikri/Bagas Melesat ke Babak Kedua

Hasil China Open 2023 – Pulangkan Duo Unggulan India, Fikri/Bagas Melesat ke Babak Kedua

Hasil China Open 2023 memastikan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos ke babak kedua

PBSI

Hasil China Open 2023 memastikan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos ke babak kedua

JUARA.NET – Hasil China Open 2023 memastikan Indonesia akhirnya memiliki wakil yang bertahan di babak kedua.

Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menjadi salah satu wakil Indonesia yang mendapatkan duel cukup berat.

Berdasarkan hasil undia, duo Fikri/Bagas harus berhadapan dengan unggulan kedua turnamen asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Walau menghadapi duo unggulan, Fikri/Bagas rupanya berhasil melewati duel berbahaya tersebut dengan baik.

Bertarung pada Rabu (6/9/2023), Fikri/Bagas berhasil menumbangkan Reddy/Shetty lewat pertarungan sengit tiga gim.

Duo asal Indonesia itu berhasil mencuri poin lebih dulu di gim pertama.

Sayang, mereka lantas kehilangan gim kedua dan pertarungan pun berlanjut ke gim penentuan.

Di gim ketiga, perebutan poin terjadi dengan cukup ketat.

Baca Juga: Hasil China Open 2023 – Lewati Drama Tiga Gim, Jonatan Christie Habisi Wakil China dan Klaim Tiket Babak Kedua

Hingga pada akhirnya Bagas/Fikri yang tampil dengan baik berhasil memenangi gim ketiga dan keluar sebagai pemenangnya.

BWF World Championship 2023: Fikri/Bagas Lolos, Fajar/Rian Terhenti

BWF World Championship 2023: Fikri/Bagas Lolos, Fajar/Rian Terhenti


Jakarta

Hasil berbeda dipetik dua ganda Indonesia di BWF World Championship 2023. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos ke 16 besar, sedang Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tersingkir.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menghadapi Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker di Royal Arena, Kopenhagen, Rabu (23/8/2023) malam WIB. Ganda Indonesia yang menempati unggulan ke-13 itu menang straight game 21-12 dan 21-16.

Geiss/Colin sempat menempel perolehan poin Fikri/Bagas di gim pertama hinga 10-10. Lima poin beruntun dari Fikri/Bagas membuka jarak dengan ganda Jerman tersebut, yang dipertahankan hingga merebut gim ini 21-12.

Gim kedua berjalan lebih ketat. Fikri/Bagas sempat menjauh 13-9, tapi Geiss/Colin mengejar hingga selisih hanya satu poin di 16-17.

Namun Fikri/Bagas menjaga ketenangan dan mengamankan tiket 16 besar usai memenangi empat poin beruntun. Selanjutnya Fikri/Bagas ditunggu ganda Jepang unggulan kelima, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Nasib berbeda dialami ganda unggulan pertama Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Fajar/Rian tersingkir di babak 32 besar setelah kalah 18-21 dan 19-21 dari ganda Taipei Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.

Kekalahan ini menandai berlanjutnya puasa juara Fajar/Rian. Setelah juara All England pada Maret lalu, pasangan peringkat satu dunia ini belum lagi memenangi gelar lain.

Simak Video “Kebahagiaan Kevin Sanjaya-Valencia Tanoesoedibjo Akhiri Masa Lajang
[Gambas:Video 20detik]
(raw/pur)